Saturday, October 13, 2012

Cara Menghilangkan Jerawat dengan 2 Teknik Sederhana (Tips Hilangkan Jerawat)

Cara Menghilangkan Jerawat dengan 2 Teknik Sederhana (Tips Hilangkan Jerawat)
Cara Menghilangkan Jerawat
Cara Menghilangkan Jerawat dengan 2 Teknik Sederhana (Tips Hilangkan Jerawat) - Pada artikel ini kami akan memberitahukan beberapa tips sederhana untuk cara menghilangkan jerawat. Jerawat adalah salah satu masalah utama para remaja. Kemunculan jerawat tidak bisa ditebak dan sangat mempengaruhi penampilan seseorang. Anda sebaiknya tidak memencet jerawat karena bisa menimbulkan noda bekas jerawat yang cukup sulit untuk dihilangkan. Jika anda tidak ingin repot-repot untuk menghilangkan jerawat, tips paling sederhana yang bisa anda lakukan adalah menjaga wajah tetap bersih. Caranya adalah dengan rajin mencuci muka. Ini akan lebih aman daripada anda memencet jerawat setiap kali muncul.

Saat ini tersedia berbagai jenis perlengkapan kosmetik untuk menghilangkan jerawat. Beberapa memang efektif untuk mengurangi jerawat, namun beberapa yang lainnya justru akan memperparah jerawat di wajah anda. Maka dari itu anda harus berhati-hati dalam memilih obat jerawat. Selain dengan obat-obatan medis, pengobatan herbal juga sering dipakai sebagai solusi menghilangkan jerawat. Namun adakah cara terbaik untuk menghilangkan jerawat dengan cepat? Faktanya adalah Semasih anda berada dalam masa remaja maka akan sangat sulit untuk menghilangkan jerawat. Yang bisa anda lakukan adalah mengurangi dan mencegahnya datang kembali.

Selain dengan kedua metode tersebut, sebenarnya ada 2 metode sederhana untuk mengurangi jerawat dan mengurangi resiko infeksi karena terlalu sering memencet jerawat. Apa saja? Simak berikut ini
1. Cara menghilangkan jerawat dengan kompres hangat

Cara ini cukup mudah untuk dilakukan. Pertama-tama cuci dahulu wajah anda, kemudian bilas hingga bersih dan keringkan dengan lap. Selanjutnya masukkan air secukupnya ke dalam wadah. Celupkan lap bersih ke dalam wadah tersebut kemudian peras airnya. Anda juga bisa mencelupkan lap ke dalam air dingin kemudian memasukkannya ke dalam microwave. Selanjutnya tutupi bagian wajah anda yang berjerawat dengan kompres hangat tersebut. Jika anda merasa kompres telah dingin, celupkan kembali lap ke dalam air hangat kemudian tutupi kembali wajah anda. Ulangi proses ini hingga 10-15 menit. Setelah melakukan proses ini anda bisa membilas wajah anda dengan produk penghilang jerawat. Ingat, gunakanlah produk penghilang jerawat terbaik dan yang aman untuk kondisi kulit wajah anda.
2. Cara menghilangkan Jerawat dengan kompres dingin

Jika tadi kita sudah memberikan tips menghilangkan jerawat dengan kompres hangat, anda bisa mencoba tips sederhana kedua yaitu dengan kompres dingin. Pertama-tama silakan bersihkan wajah anda dengan produk acne cleanser. Setelah bersih, dilanjutkan dengan tahap mengompres jerawat. Anda bisa mencelupkan lap bersih ke dalam air dingin atau langsung menggunakan balok es. Jika tidak punya, anda bisa membungkus es batu yang ada di kulkas dengan kain bersih. Selanjutnya tutupi wajah anda dengan lap dingin tersebut, biarkan hingga 10 menit. Jika anda tidak kuat dengan dinginnya, silakan angkat lap tersebut sesekali dari wajah anda. Jika merasa sudah cukup, anda bisa mengoleskan benzoyl peroxide pada jerawat tersebut. Jika memiliki cukup waktu, anda bisa melakukan metode ini sehari 2 kali atau sehari sekali.

Kedua cara diatas merupakan cara paling sederhana untuk menghilangkan jerawat. Tidak peduli apapun jenis jerawat yang terdapat pada wajah, baik itu jerawat batu atau jerawat kecil-kecil, kedua tips diatas cukup efektif untuk mengurangi jumlah jerawat. Anda bisa memadukan metode ini dengan tips menghilangkan jerawat secara alami maupun secara medis.

Demikian solusi dan cara menghilangkan jerawat dengan 2 teknik sederhana, yang bermanfaat untuk anda.
Cara Menghilangkan Jerawat dengan 2 Teknik Sederhana (Tips Hilangkan Jerawat)

0 comment:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India